Take a fresh look at your lifestyle.

Penjelasan Lengkap Reflexive Verb Serta Contoh Kalimatnya

0

Saya sangat suka belajar Bahasa Inggris dengan menonton film. Biasanya yang saya lakukan adalah mengikuti cara berbicara dalam film tersebut tanpa tau sebenarnya aturan grammar seperti apa yang sedang dipakai. Contohnya saja kalimat “I cut myself.” Yang tenyata maksudnya adalah “saya (tidak sengaja) mengiris jari/tangan saya”. Saat saya mendengar kalimat ini di film saya langsung menggunakannya tanpa mencari tau aturan yang mendasari kalimat ini. Dan ternyata contoh kalimat seperti tadi termasuk dalam materi Reflexive Verb, wah saya juga baru tau nih.

Setelah saya pelajari lebih jauh, saya jadi mengerti apa itu reflexive verb dalam Bahasa Inggris. Nah, kali ini saya akan mencoba menjelaskannya untuk sobat semua. Supaya makin banyak yang paham tentang materi ini dan tidak akan salah dalam mengartikan kalimat yang mengandung reflexive verb. – Bigbanktheories.com

Reflexive Verb Dalam Grammar Bahasa Inggris
Pengertian Dan Contoh Kalimat Reflexive Verb

Pengertian Reflexive Verb

Sebuah verb (kata kerja) dapat dikatakan sebagai reflexive verb saat subject dan object dalam kalimat tersebut adalah orang yang sama. Atau bisa dikatakan bahwa subject dalam kalimat tersebut melakukan aksi (verb) terhadap dirinya sendiri. Dengan begini, maka yang dapat berada di posisi object adalah : myself, yourself, himself, herself, itself, ourselves, yourselves dan themselves. Sedangkan verb yang bisa dijadikan reflexive verb adalah transitive verb, karena selalu membutuhkan object. Perhatikan contoh berikut ini:

“I cut myself”

Subject: I

Verb: Cut

Object: Myself

Dalam kalimat di atas, subject dan object nya adalah orang yang sama, jadi dalam contoh ini verb “Cut” dikatakan termasuk dalam reflexive verb. Perhatikan contoh lainnya berikut ini.

“I cut the rope”

Subject: I

Verb: Cut

Object: The rope

Related Posts

Descriptive Adjective Dalam Bahasa Inggris Beserta Contohnya

Berbagai Macam Derivation Dalam Bahasa Inggris Dan Contohnya

Dalam kalimat ini subject dengan objectnya adalah suatu hal yang berbeda, maka pada contoh ini verb “Cut” tidak termasuk dalam reflexive verb.

Berikut ini adalah beberapa verb (kata kerja) yang sering dijadikan sebagai reflexive verb dalam kalimat : cut, dry, enjoy, hurt, introduce, kill, prepare, teach.

Nah sobat, itulah penjelasan tentang apa itu reflexive verb dalam Bahasa Inggris. Bagaimana? Apa kamu sudah mengerti? Sekarang supaya pemahamanmu semakin jelas, mari kita lihat beberapa contoh kalimat yang menggunakan reflexive verb di dalamnya.

Contoh Kalimat Reflexive Verb

You might hurt yourself if you play with a knife.

(Kamu bisa menyakiti dirimu sendiri jika kamu bermain menggunakan pisau.)

Please, introduce yourself in front of the class.

(Silahkan perkenalkan dirimu di depan kelas.)

It is strange that the snake kill itself

(Sangat aneh ular itu membunuh dirinya sendiri.)

We have to prepare ourselves for final match.

(Kita harus mempersiapkan diri kita untuk pertandingan final.)

Okedeh sobat, sampai disini dulu ya penjelasan lengkap tentang reflexive verb serta contoh kalimatnya. Mudah mudahan dengan membaca artikel kali ini bisa menambah wawasan pengethuanmu. Kami minta maaf jika ada kesalahan. Sampai jumpa lagi.

Referensi :

  1. Reflexive Verbs: Part 1 – http://studyspanish.com/grammar/lessons/reflexive1/ – Diakses tanggal 22 November 2016
  2. Pengertian Dan Contoh Kalimat Reflexive Verbs – http://www.wordsmile.com/pengertian-contoh-kalimat-reflexive-verbs – Diakses tanggal 22 November 2016
  3. Reflexive And Ergative Verbs – https://learnenglish.britishcouncil.org/en/english-grammar/verbs/reflexive-and-ergative-verbs – Diakses tanggal 22 November 2016

Leave A Reply

Your email address will not be published.