Hortatory Exposition Text Dalam Bahasa Inggris Dan Contohnya
Hai sobat, saat belajar di sekolah tentu kita pernah menjumpai berbagai jenis teks bacaan dalam mata pelajaran Bahasa Inggris. Salah satu jenis yang akan kita temui di tingkat SMA/SMK adalah teks yang dikenal dengan nama Hortatory Exposition. Dari namanya, kita tentu penasaran ya jenis teks yang seperti apa sih hortatory exposition itu? Nah, untuk menjawab rasa penasaran kamu tentang pengertian hortatory exposition text beserta ciri khas dan contohnya, kali ini saya sudah menyiapkan sebuah ulasan singkat dan sederhana yang saya harap bisa membantu mu dalam memahami jenis teks yang satu ini.
Melihat dari namanya, sudah jelas bahwa Hortatory Exposition text merupakan bagian dari teks berjenis Exposition Text dalam Bahasa Inggris. Ada dua macam exposition text yang selalu saja disandingkan dan dibandingkan selama ini yaitu hortatory dan Analytical Exposition. Untuk memperdalam pemahaman mu akan kedua jenis teks tersebut, saya sangat merekomendasikan untuk mempelajari perbedaan analytical dan hortatory exposition yang sudah saya sediakan juga penjelasannya. Sekarang, untuk memulai nya, ayo baca dengan hati-hati penjelasan lengkap tentang Hortatory Exposition berikut ini. – Bigbanktheories.com

Pengertian Hortatory Exposition Text
Hortatory exposition text adalah jenis teks yang berisi argument si penulis akan suatu masalah yang dia anggap penting untuk dibahas serta saran atau ajakan yang ditujukan untuk pembaca dalam menyikapi masalah tersebut. Karena yang mendominasi adalah argument, maka teks ini juga sering dikenal dengan sebutan Argumentative Text. Jika kita terjemahkan dengan google translate, kata “hortatory” artinya “yang menegur / yang memberi petunjuk”. Jika kita telusuri lagi, sepertinya kata ini berasal dari kata “exhortation” yang artinya “desakan / nasihat / peringatan”. Melihat dari pengertian ini, wajar saja bila bagian penutup atau paragraf terakhir dari sebuah Hortatory Exposition text akan berisi anjuran atau bujukan untuk melakukan sesuatu.
Seperti jenis teks lainnya dalam mata pelajaran Bahasa Inggris, teks Hortatory Exposition pun akan kita pelajari secara rinci terkait fungsi sosial (social function), struktur teks (generic structure), dan tidak ketinggalan unsur kebahasaan (language feature of the text). Berikut ini adalah penjelasan singkat untuk masing-masing poin di atas.
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition Tentang Bullying Beserta Artinya
Fungsi Sosial Hortatory Exposition Text
Social function atau fungsi sosial dari sebuah Hortatory Exposition text adalah untuk mengangkat suatu isu atau permasalahan dan menjelaskan pada pembaca mengapa suatu hal atau tindakan terhadap masalah tersebut harus terjadi atau dilakukan, atau tidak seharusnya terjadi atau dilakukan. Hal inilah yang ingin dicapai oleh sang penulis dengan menyajikan argument serta bukti pendukung yang meyakinkan.
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition About Smoking Dan Terjemahannya
Generic Structure Hortatory Exposition Text
Thesis Statement
Bagian ini merupakan bagian awal atau opening dari sebuah hortatory exposition text. Dalam paragraf awal ini penulis akan menyatakan issue atau masalah yang menjadi topik bahasan dalam teks tersebut. Misalnya saja masalah yang diangkat adalah “penggunaan gadget yang berakibat buruk pada kesehatan mata anak-anak” maka inilah “problem” atau issue yang akan dikembangkan melalui paragraf selanjutnya yang berisi argument sang penulis.
Argument
Biasanya dimulai dari paragraf kedua dalam sebuah teks hortatory exposition dan umumnya terdiri dari beberapa paragraf. Pada bagian inilah sang penulis bisa memberikan pemaparan nya mengenai masalah yang telah dia nyatakan dalam bagian thesis statement di atas, biasanya sang penulis juga akan menambahkan evidence atau bukti yang dapat mendukung pernyataannya agar para pembaca merasa lebih yakin akan apa yang dia nyatakan.
Recommendation
Tanpa menggunakan kamus pun saya yakin sobat sudah langsung tau bahwa “recommendation” dalam Bahasa Indonesia artinya “Rekomendasi”. Bagian ini merupakan bagian akhir atau penutup dalam sebuah hortatory exposition text dan di sinilah sang penulis bisa menyatakan saran, bujukan atau desakan yang ia inginkan terjadi.
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition Tentang Politik Beserta Artinya
Language Feature Hortatory Exposition Text
Unsur kebahasaan atau language feature dari Hortatory Exposition text pada dasarnya tidak berbeda dengan analytical exposition. Hal ini karena keduanya sama-sama merupakan jenis teks exposition. Oleh karena itu, jika sobat mencari penjelasan lengkapnya silahkan kunjungi artikel yang membahas tentang keduanya yang telah saya sediakan juga di website ini. Di bawah ini akan saya tampilkan sekilas saja language feature dari hortatory exposition text.
Abstract Noun
Action Verbs
Connectors
Modal Auxiliaries
Techincal Terms
Emotive Words
Simple Present Tense
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition Tentang Internet Dan Artinya
Contoh Hortatory Exposition Text (Tentang Kesehatan)
The Effect of Gadget Toward Children Eye
The development of technology has made anyone to have access to anything. This condition has brought huge impact to the society. One if the impact is health problem caused by the use of gadget. Of all possible health problem resulting from the use of gadget, eye health is still the major problem. Sadly, the major victim are children.
Handy gadget such as smartphone and tablet emit strong light in order to keep the display clear and bright. The light produce by the gadget screen expose the eye of the users with abundance amount of light that could damage the eye because the eye muscle will loose its flexibility as it stays on stretched condition for long period. If the eye have lost its flexibility, the eye will experience myopia or hipermetropy. If it happen to our children, they have to wear glasses all the time.
The size of the gadget screen is small compare to our TV at home. When children use their gadget, they usually don’t realize that they put it too close to their eyes. Many has reported that after they play with their gadget for about two hours, they feel dizzy and they cannot see clearly. The worst scenario that could happen to them if this condition continue was the damage of the nerve system.
From the explanation above, it is obvious that we should not allow our children to play gadget anymore, or in summary we can say that gadget is dangerous for children.
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition Text Tentang Banjir Dan Artinya
Terjemahan Contoh Hortatory Exposition Text
Pengaruh Gadget Terhadap Mata Anak – Anak
Perkembangan teknologi telah membuat semua orang memiliki akses terhadap apapun. Keadaan ini telah membawa dampak besar bagi masyarakat. Salah satu dampak nya adalah permasalahan kesehatan yang ditimbulkan dari penggunaan gadget. Dari semua kemungkinan masalah kesehatan yang dihasilkan dari penggunaan gadget, kesehatan mata masih menjadi masalah utama. Sayangnya, korban terbesar nya adalah anak-anak.
Gadget yang bisa digenggam seperti smartphone dan tablet memancarkan cahaya yang kuat untuk menjaga tampilannya tetap bersih dan terang. Cahaya yang dihasilkan oleh layar gadget ini memapar mata pengguna nya dengan jumlah cahaya yang sangat banyak yang dapat merusak mata karena otot mata akan kehilangan fleksibilitas nya sebagai akibat dari menegangnya otot mata dalam durasi yang lama. Jika mata telah kehilangan fleksibilitas nya, maka mata akan mengalami miopi (rabun jauh) atau hipermetropi (rabun dekat). Jika ini terjadi pada anak-anak kita, mereka harus menggunakan kacamata setiap saat.
Ukuran layar gadget itu terbilang kecil jika dibandingkan dengan TV kita di rumah. Saat anak-anak menggunakan gadget mereka, mereka biasanya tidak menyadari bahwa mereka meletakkan nya terlalu dekat dengan mata mereka. Banyak yang telah melaporkan bahwa setelah mereka bermain dengan gadget mereka selama dua jam, mereka merasa pusing dan mereka tidak bisa melihat dengan jelas. Skenario terburuk yang mungkin terjadi pada mereka jika keadaan ini berlanjut adalah kerusakan pada sistem saraf mereka.
Dari penjelasan di atas, sangat jelas bahwa kita harus melarang anak-anak kita dari bermain gadget lagi, atau singkatnya kita bisa katakan bahwa gadget itu berbahaya bagi anak-anak kita.
Baca Juga: Contoh Hortatory Exposition Tentang Sampah Dan Terjemahannya
Sampai disini penjelasan yang bisa saya sajikan tentang Hortatory Exposition text dalam Bahasa Inggris, saya harap informasi yang saya rangkum dalam tulisan kali ini bermanfaat bagi sobat pembaca semua. Terimakasih banyak untuk kunjungannya, jangan bosan-bosan untuk berkunjung lagi ke website ini. Sebelum kamu menutup browser mu, baca dulu postingan saya yang berjudul Concluding Sentence Beserta Contoh Dan Cara Membuatnya.
contoh-contoh teks yang disajikan cukup singkat dan padat dan akan lebih mudah dipahami. terimakasih
Halo Setyatmi, terimakasih untuk kunjungan dan komentarnya ya 😀 , semoga contoh teks yang saya sajikan bermanfaat untuk kamu 😀