Dangling Modifier Beserta Contoh Dan Cara Mengatasinya
Pada materi kali ini saya akan membahas sekilas tentang Dangling Modifier. Jika sobat belum pernah mendengar istilah ini sebelumnya, jangan khawatir. Dalam kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk menjelaskan pengertian Dangling Modifier serta contohnya secara rinci supaya sobat bisa memahaminya dengan mudah.
Dangling Modifier merupakan salah satu kesalahan umum dalam penggunaan Modifier. Selain Dangling Modifier, kita juga mengenal istilah Misplaced Modifier serta Squinting Modifier yang sama-sama merupakan jenis kesalahan penggunaan modifier dalam kalimat. Buat kamu yang sudah penasaran dari tadi dengan materi kali ini, silahkan langsung simak pembahasan singkatnya di bawah ini. – Bigbanktheories.com

Dangling Modifier
Jika kita terjemahkan, Dangling Modifier artinya “modifier yang menggantung”. Untuk bisa memahami konsep dari jenis kesalahan yang kita sebut dengan istilah Dangling Modifier ini, sobat harus benar-benar paham terlebih dahulu seperti apa yang disebut dengan “Modifier” dalam Bahasa Inggris sebenarnya. Untuk itu, saya akan mencoba membahasnya secara singkat dalam artikel kali ini.
Yang dimaksud dengan “Modifier” dalam grammar Bahasa Inggris adalah kata, frasa atau klausa yang “me-modify” atau memodifikasi makna dari suatu kata atau suatu bagian kalimat. Modifikasi yang terjadi dapat berupa perubahan makna, penambahan informasi atau bisa juga berupa “limitation” atau pembatasan terhadap makna kata yang dimodifikasinya.
Berdasarkan fungsinya yang sudah saya sebutkan di atas, modifier dalam Bahasa Inggris bisa kita kelompokkan kedalam dua macam yaitu sebagai “adjective” yang berfungsi untuk memodifikasi noun (kata benda), dan juga sebagai “adverb” yang dapat memodifikasi verb (kata kerja), adjective atau adverb lainnya. Perhatikan contoh berikut:
Contoh: The black cat
Pada contoh di atas, frasa “the black” berperan sebagai “adjective” yang memodifikasi noun “cat”. Dalam hal ini, modifier yang kita gunakan menambah informasi sekaligus memberi batasan terhadap “noun” sehingga noun tersebut menjadi lebih jelas (dalam artian kita tidak sedang membicarakan sembarangan kucing tapi “kucing hitam itu”).
Saat digunakan seperti pada contoh di atas, kita bisa mengatakan bahwa “modifier” nya digunakan secara tepat. Dangling Modifier muncul ketika sebuah modifier yang ada dalam kalimat tidak menunjukkan dengan jelas “apa” atau “bagian mana” dari kalimat tersebut yang ia modifikasi maknanya. Anggap saja misalnya kita hanya menyebutkan “The black” tanpa ada noun yang dimodifikasi seperti pada contoh di atas. Tentu nya hal ini akan menimbulkan pertanyaan di otak kita, “the black what?” atau “apa yang hitam?”. Karena jika kita hanya menyebutkan “the black” tentu banyak sekali kemungkinan yang bisa muncul kan, bisa jadi “the black car”, “the black book” dan sebagainya. Nah, kondisi seperti inilah yang disebut dengan Dangling Modifier sobat.
Jika kita kembalikan lagi ke pengertian modifier yang sudah saya sebutkan di atas, kita bisa nyatakan dengan tegas bahwa Dangling Modifier memang sangat menyalahi prinsip dasar penggunaan modifier dalam kalimat. Bagaimana tidak, sebuah modifier kan memang berfungsi untuk memodifikasi sesuatu dalam kalimat, maka logikanya sesuatu yang dimodifikasi memang harus muncul dong di sana.
Ilustrasi yang saya berikan di atas hanyalah gambaran sederhana yang saya harap bisa membantu sobat memahami konsep kesalahan Dangling Modifier. Mengapa saya bilang bahwa ini adalah gambaran sederhana? Karena jika kita perhatikan, sepertinya hampir tidak mungkin kita melakukan kesalahan seperti contoh di atas, dimana kita hanya menyebutkan atau menuliskan “the black” saja tanpa ada noun yang dimodifikasinya. Namun konsep dasarnya adalah seperti itu, bahwa Dangling Modifier adalah kondisi dimana sebuah modifier tidak memiliki rujukan akan apa yang ia modifikasi, dan sebenarnya kasus kesalahan seperti ini sering terjadinya jika kalimat yang sedang kita buat sudah bersifat kalimat kompleks dan tidak sederhana seperti contoh yang saya berikan di atas. Misalnya saja seperti pada contoh berikut ini:
Contoh: With a gloomy face, the broken vase was thrown into the trash bin. (Dengan wajah yang muram, vas yang rusak itu dibuang ke kotak sampah.)
Jika kita baca sekilas, mungkin kalimat di atas terdengar baik-baik saja ya sobat. Padahal jika kita perhatikan, ada hal yang hilang lho di sana. Jika sobat tidak percaya, coba jawab pertanyaan ini “wajah siapa yang gloomy / muram?”. Sobat tentu sekarang bingung, wajah siapa ya? Hehe nah, inilah kasus yang kita sebut dengan Dangling Modifier sobat, dimana ada sebuah modifier, dalam contoh kali ini berbentuk prepositional phrase (With a gloomy face), yang tidak menerangkan bagian apapun dari sebuah kalimat. Seharusnya ada seorang karakter di sana yang bisa dimodifikasi / diberi tambahan keterangan dengan frasa “with a gloomy face” ini sobat. Misalnya saja kita memunculkan nama orang seperti “Andi” atau “Charles” dan mengubah kalimatnya menjadi seperti berikut:
Contoh: With a gloomy face, Andi threw the broken vase into the trash bin.
Bagaimana sobat, mudah kan ternyata untuk dipahami konsep kesalahan Dangling Modifier ini. Supaya pemahaman sobat semakin mantap, saya akan berikan dua lagi contoh Dangling Modifier untuk sobat amati. Silahkan perhatikan kedua contoh di bawah ini:
Contoh: Turning to the left, a fantastic tower building appeared. (Berbelok ke kiri, bangunan tower fantastis terlihat.)
Silahkan perhatikan sebentar contoh kalimat di atas, adakah yang salah dengan kalimat tersebut? Ya, benar sekali sobat, Dangling Modifier muncul pada kalimat di atas. Saya yakin sobat langsung bisa menemukan titik masalahnya ya. Pada kalimat di atas, tidak jelas “siapa” yang dimodifikasi dengan frasa “turning to the left”, atau sederhananya, akan muncul pertanyaan di benak kita, “siapa yang berbelok kekiri?”. Dangling modifier pada kalimat tersebut adalah frasa “turning to the left” sedangkan bagian yang hilang adalah “subject”. Karena kesalahan ini, kalimat berikutnya pun menjadi tidak jelas, dalam artian, tentu kita bertanya siapa sebenarnya yang melihat bangunan fantastis itu.
Mari kita perhatikan contoh Dangling Modifier berikutnya:
Contoh: At the age of seven, my family finally bought a cat. (Pada usia tujuh tahun, keluargaku akhirnya membeli seekor kucing.)
Pada contoh di atas, prepositional phrase “at the age of seven” merupakan contoh kesalahan Dangling Modifier. Contoh kali ini agak lebih “tricky” dibanding contoh sebelumnya, karena pada kalimat di atas, kita lihat bahwa sudah ada subject yang muncul yaitu “my family”. Mungkin sebagian dari kita akan berasumsi bahwa subject inilah yang dimodifikasi oleh modifier tadi, tapi sebenarnya bukan. Karena jika kita telaah lagi apakah mungkin yang dimaksudkan “berusia tujuh tahun” adalah “my family”? saya rasa tentu bukan ya. Karena pada kalimat ini sebenarnya ada tokoh yang berusia tujuh tahun pada saat kejadian pembelian kucing itu terjadi, namun tokoh tersebut hilang / tidak muncul. Jadi jika kita coba perbaiki, maka kemungkinannya adalah dengan mengubah bagian prepositional phrase tersebut menjadi klausa, misalnya: When I was seven years old, my family finally bought a cat.
Bagaimana sobat, sudah mulai paham kan seperti apa kesalahan yang tergolong kedalam Dangling Modifier itu. Kalau begitu, ini saatnya kita mengamati beberapa contoh Dangling Modifier lagi beserta versi perbaikannya, karena selain memahami bentuk-bentuk kesalahan yang tergolong kedalamnya, kita juga perlu tau cara mengatasi Dangling Modifier jika kita melakukannya atau menemukannya.
Contoh Dangling Modifier Dan Perbaikannya
Pada bagian ini kita akan membahas berbagai macam contoh dangling modifier beserta contoh kalimat yang telah diperbaiki.
Perhatikan kalimat berikut ini.
Contoh: After sleeping in dirty bed, his skin is usually itchy.
Pada kalimat tersebut, dapat kita pahami bahwa setelah tidur di kasur yang kotor, biasanya kulit dia iritasi. Penggunaan kata ganti his memang menunjukkan jenis kelamin laki-laki. Namun, pada konteks ini belumlah jelas siapa yang dimaksud. Bisa berupa manusia atau bahkan hewan.
Oleh karena itu, kita bisa merubahnya agar jelas konteksnya. Kita bisa membuat beberapa opsi versi perbaikan dengan menambahkan subject, yaitu nama seseorang atau kata ganti lainnya. Perhatikan penambahan subjek pada kalimat di bawah ini.
Opsi 1: After sleeping in dirty bed, Mr. Bedu feels itchy on his skin.
Opsi 2: After sleeping in dirty bed, the worker whose name is Mr. Bedu feels itchy on his skin.
Opsi 3: After sleeping in dirty bed, the cat feels itchy on his skin.
Pada contoh di atas, setelah ditambahkan subjek, maka perubahan pun juga terjadi pada struktur kalimat. Adanya penggunaan kata kerja feels menyesuaikan subjek yang ditulis.
Ternyata mudah sekali bukan? Mari kita perhatikan contoh lain Dangling Modifier dan revisinya pada kalimat berikut ini.
Contoh: After reading the latest comic, the movie based on it seemed to be bad.
Pada kalimat tersebut, dapat kita pahami bahwa berdasarkan komik terakhir yang dibaca, maka film yang berdasarkan komik tersebut akan jelek. Namun, pada kalimat tersebut belumlah jelas siapa yang membaca komik.
Oleh karena itu, sekali lagi, kita hanya perlu berfokus kepada subjek dan perubahan struktur kalimat sesuai dengan tata bahasa yang baik.
Opsi Perbaikan: After reading the latest comic, Johnny thought the movie based on it seemed to be bad.
Pada contoh di atas, setelah ditambahkan subjek, maka jelaslah sudah siapa yang membaca komik dan berpikir bahwa filmnya akan jelek.
Nah, selesai sudah sobat pembahasan materi kita kali ini. Saya harap informasi singkat yang saya sajikan bisa membantu sobat dalam memahami pengertian serta contoh Dangling Modifier dalam Bahasa Inggris ya. Terimakasih bahyak atas waktu yang sudah sobat luangkan untuk membaca penjelasan materi kali ini, mudah-mudahan ilmu yang sobat peroleh bermanfaat bagi sobat dan orang lain. Jangan lupa untuk terus berbagi pengetahuan karena hal itu juga merupakan bentuk sedekah dan tabungan amal bagi kita. Sampai jumpa dalam kesempatan lainnya. Saya akhiri sampai di sini, silahkan lanjutkan dengan penjelasan tentang Dangling Infinitive Beserta Contoh dan Cara Mengatasinya.
Referensi:
- Dangling Modifiers and How To Correct Them – https://owl.purdue.edu/owl/general_writing/mechanics/dangling_modifiers_and_how_to_correct_them.html – Diakses tanggal 14 November 2019
- Examples of Dangling Modifiers – https://examples.yourdictionary.com/examples-of-dangling-modifiers.html – Diakses tanggal 14 November 2019
- Pengertian, Contoh Kalimat Dangling Modifier Bahasa Inggris – https://www.wordsmile.com/pengertian-contoh-kalimat-dangling-modifier – Diakses tanggal 14 November 2019
- The Dangling Modifier – http://www.chompchomp.com/terms/danglingmodifier.htm – Diakses tanggal 14 November 2019
- Dangling Modifier – https://en.wikipedia.org/wiki/Dangling_modifier – Diakses tanggal 14 November 2019