Coordinate Adjective Dalam Bahasa Inggris Dan Contohnya
Sobat, taukah kamu apa yang dimaksud dengan Coordinate Adjective? Jika belum, maka kali ini adalah kesempatan yang tepat bagimu untuk memahaminya. Dalam artikel kali ini, saya sengaja membahas secara khusus pengertian dan juga contoh penggunaan Coordinate Adjective dalam kalimat agar sobat pengunjung yang sedang mencari tau tentang materi ini tidak perlu berputar-putar terlalu lama di internet untuk menemukan pembahasan lengkapnya.
Secara singkat, yang dimaksud dengan Coordinate Adjective adalah kondisi dimana ada dua atau lebih adjective (kata sifat) yang memodifikasi satu noun (kata benda) yang sama dalam sebuah kalimat. Misalnya saja seperti contoh berikut ini: It is a huge and scary animal. Dalam contoh tersebut ada dua adjective yang memberi keterangan tambahan pada noun “animal” yaitu kata “huge” dan “scary”. Nah, penggunaan adjective seperti inilah yang disebut dengan Coordinate Adjective sobat. Pelajari selengkapnya dalam materi berikut ini ya. – Bigbanktheories.com

Pengertian Coordinate Adjective
Coordinate Adjective adalah sebuah rangkaian adjective (terdiri dari dua adjective atau lebih) yang memodifikasi sebuah noun yang sama. Masing-masing adjective yang muncul dalam sebuah Coordinate Adjective dianggap memiliki tingkat kepentingan yang setara dan keduanya sebenarnya bergerak secara independen dalam memodifikasi atau memberikan keterangan tambahan terhadap noun yang dituju. Inilah sebabnya, dalam penulisannya, adjective yang muncul dalam Coordinate Adjective bisa saling bertukar tempat secara bebas atau dengan kata lain tidak terikat aturan tertentu dalam hal posisi atau penempatannya. Misalnya saja seperti contoh yang saya berikan di atas, kalimat tersebut akan tetap diterima dengan baik meski saya merubah posisi adjective nya menjadi: It is a scary and huge animal.
Berkaitan dengan tata cara penulisannya, antara satu kata sifat dengan kata sifat lainnya yang muncul dalam Coordinate Adjective dipisahkan dengan menggunakan tanda koma (comma) atau coordinate conjunction berupa kata “and”. Hal inilah yang menjadi pembeda antara Coordinate Adjective dengan Cumulative Adjective yang sama-sama merupakan rangkaian adjective dalam kalimat, dimana penulisan Cumulative Adjective tidak menggunakan pemisah seperti tanda koma ataupun kata “and”, namun ia mengikuti suatu urutan tertentu yang kita kenal dengan adjective order.
Sedikit informasi tambahan terkait dengan cara penulisan Coordinate Adjective, penggunaan tanda koma (comma) ternyata merupakan cara tradisional dalam menuliskan Coordinate Adjective. Ini artinya cara ini mungkin muncul lebih dulu dibandingkan penggunaan kata “and” dan mungkin telah lebih lama ada. Pada masa sekarang, meski masih ditemukan penggunaan comma sebagai pemisah dalam Coordinate Adjective, namun sepertinya yang lebih banyak digunakan adalah penggunaan kata “and”.
Sebuah Coordinate Adjective selalu terletak di depan noun yang diterangkannya, ini artinya Coordinate Adjective merupakan kata sifat yang berjenis attributive. Jika sobat menemukan adjective yang muncul setelah noun yang diterangkannya (berjenis postpositive), maka bisa dipastikan bahwa itu bukan merupakan contoh Coordinate Adjective. Misalnya saja seperti frasa berikut ini: “something sweet and fresh”, meski kata “sweet” dan “fresh” adalah adjective dan pada contoh tersebut dipisahkan oleh kata “and” namun keduanya bukanlah merupakan contoh Coordinate Adjective, karena ia muncul setelah noun yang diterangkannya yaitu “something”.
Bicara tentang fungsi dari Coordinate Adjective, ia kita butuhkan untuk membantu kita memberikan keterangan terhadap sebuah benda dengan menggunakan beberapa adjective secara sekaligus. Karena terkadang sebuah benda memang mengandung lebih dari satu sifat misalnya saja “secangkir es teh” yang ternyata rasanya “manis” dan “dingin”. Tentu kita ingin bisa menampilkan semuanya secara sekaligus agar jadi jelas penggambaran seperti apa benda tersebut. Inilah arti pentingnya sebuah Coordinate Adjective dalam kalimat.
Perlu kita ingat bahwa tidak semua kumpulan adjective dalam sebuah kalimat adalah sebuah Coordinate Adjective. Sebagian diantaranya termasuk kedalam Cumulative Adjective. Bedanya adalah adjective yang muncul dalam sebuah Cumulative Adjective tidak bertindak secara mandiri dalam memodifikasi makna sebuah noun, sehingga ia harus mengikuti suatu pola urutan penempatan adjective yang kita kenal dengan adjective order seperti yang telah saya sebutkan di atas. Berbeda dengan Coordinate Adjective yang posisi adjective nya dapat berpindah secara bebas, sebuah Cumulative Adjective akan menjadi salah dan tidak bisa diterima maknanya jika ia tidak mengikuti pola urutan posisi yang telah ditentukan. Misalnya saja contoh berikut ini: a brown American leather book. Jika kita coba ubah urutan adjective nya menjadi “a leather brown American book” tentu kamu bisa merasakan bahwa maknanya jadi berubah dan jadi sulit dipahami.
Jika begitu, bagaimana cara kita memastikan bahwa yang sedang kita hadapi adalah sebuah Coordinate Adjective atau bukan? Jawabannya sederhana sobat, kita hanya perlu mencoba menambahkan kata “and” diantara adjective yang muncul, lalu mencoba membolak-balik letak adjective tersebut. Jika maknanya masih utuh dan bisa diterima dengan baik, berarti itu merupakan contoh Coordinate Adjective, namun jika tidak berarti ia bukan merupakan contoh Coordinate Adjective.
Contoh Penggunaan Coordinate Adjective Dalam Kalimat
Setelah membahas pengertian Coordinate Adjective beserta aturan penggunaan tanda koma dan kata penghubungnya, ini saatnya kita mencermati beberapa contoh penggunaan Coordinate Adjective dalam kalimat.
Handsome, cool Andrew quickly drew attention in his new school.
Cool, handsome Andrew quickly drew attention in his new school.
Handsome and cool Andrew quickly drew attention in his new school.
Cool and handsome Andrew quickly drew attention in his new school.
The morning news warned of hot, windy conditions across Sumatera on Monday.
The morning news warned of hot and windy conditions across Sumatera on Monday.
The morning news warned of windy, hot conditions across Sumatera on Monday.
The morning news warned of windy and hot conditions across Sumatera on Monday.
Oke deh sobat, itulah tadi penjelasan singkat tentang Coordinate Adjective dalam Bahasa Inggris beserta contoh penggunaannya, saya harap sobat memperoleh informasi yang bermanfaat dari materi yang saya posting kali ini. Terimakasih banyak atas kunjungannya, saya tunggu kunjunganmu berikutnya. Jika memungkinkan, silahkan pelajari juga materi tentang Controlling Idea Dalam Paragraph Beserta Beberapa Contohnya.
Referensi:
- What are Coordinate Adjectives? – https://grammar.yourdictionary.com/grammar/adjectives/what-is-a-coordinate-adjective.html – Diakses tanggal 9 Juli 2019
- Coordinate Adjectives: Definition and Examples – https://www.thoughtco.com/what-is-coordinate-adjectives-1689739 – Diakses tanggal 9 Juli 2019
- Pengertian dan Contoh Kalimat Coordinate Adjective – https://www.wordsmile.com/pengertian-contoh-kalimat-coordinate-adjectives – Diakses tanggal 9 Juli 2019
- Coordinate Adjectives Grammar & Punctuation Rules – https://grammarist.com/grammar/coordinate-adjectives/ – Diakses tanggal 9 Juli 2019
- What are Coordinate Adjectives? – https://study.com/academy/lesson/what-are-coordinate-adjectives-definition-examples.html – Diakses tanggal 9 Juli 2019
- When to Use Commas between Adjectives – https://getitwriteonline.com/articles/commas-between-adjectives/ – Diakses tanggal 9 Juli 2019